You are currently viewing “Pengaruh Musik kepada Kehidupan Anda”
pengaruh musik kepada kehidupan anda

“Pengaruh Musik kepada Kehidupan Anda”

Musik adalah sesuatu yang sangat personal,sejak kecil aku kalau mau tidur siang sepulang sekolah pasti harus mendengarkan musik.

Dulu musik yang kudengar adalah lagu Anak anak yang dinyanyikan Chicha Koeswoyo,Adi Bing Slamet,Liza Tanzil dan lain lain.

Di era tahun 70 dan 80 thema lagu anak anak masih murni tentang kegiatan anak yang dituangkan dalam lirik lagu.

Lirik lagu yang semangat seperti lagu Heli Guk Guk yang bercerita tentang Chicha punya Anjing kecil enak dan digandrungi bocah dimasa itu.

Ada juga Kisah kisah Cinderella yang awalnya adalah Anak tiri yang diperlakukan menjadi budak oleh ibu tiri dan kakak kakaknya.

Aku bersyukur di era itu lagu masih murni bercerita tentang anak anak yang benar benar ditujukan bagi Anak.

Sebuah Penelitian yang dilakukan membuktikan bahwa dari 112 orang yang dibebaskan mendengarkan musik pilihannya sendiri.

Musik Pilihan mereka dibagi menjadi 4 kategori yaitu Musik dengan Nuansa Happy,Tegang,Sedih dan Senang.

Mereka diperbolehkan mendengarkan musik pilihan mereka selama 15 menit.

Hasilnya adalah Oranh yang mendengarkan Musik yang tenang tingkat depresinya menurun secara signifikan dibanding dengan orang yang mendengarkan musik sedih.

Mood orang yang mendengarkan musik Happy jauh lebih stabil di Frekwensi atas alias moodnya susah down.

Jauh lebih stabil di orang yang mendengarkan musik tenang.

Buat orang yang punya Anxiety tinggi mendengarkan musik tegang bisa mengubah Frekuensi mereka lebih tinggi alias dari mood down menjadi lebih aktif.

Ibaratnya orang dengerin musik rock ,metal membuat rilis stres mereka.

Tapi yang terbaik adalah dengerin musik tenang membuat Emosional pendengarnya menjadi lebih stabil.

Jadi berhati hatilah mendengarkan lirik sedih atau negatif karena jika sangat menghayati lagu tersebut nasib anda bisa seperti lirik tersebut lho .

Ah CH jadi ingat dengan nasib penyanyi dengan judul gelas gelas kaca….

Leave a Reply